BERITATOTABUAN.COM, BOLMONG – Program beasiswa Study Abroad University In China, pendidikan D3 dan S1, yang akan dibiayai oleh PT Conch North Sulawesi Cemen (PT CNSC), tidak disia-siakan begitu saja oleh Pemkab Bolmong.
Pasalnya, dari informasi yang didapat saat ini Pemkab lewat instansi teknis terkait yakni Dinas Pendidikan telah mengirimkan sekitar 45 orang putra-putri asal daerah tersebut untuk mengikuti seleksi guna mendapatkan beasiswa tersebut. “45 orang ini adalah putra dan putri Kabupaten Bolmong, dimana mereka telah siap tinggal di china untuk mengikuti program beasiswa tersebut,” ungkap Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bolmong, Renti Mokoginta kepada awak media, Rabu (10/07/2019).
Renti mengatakan kalau berkas atau persyaratan 45 orang ini telah berada di meja pihak PT CNSC untuk mengikuti tes seleksi lanjutan, “Tentu, dari 45 orang ini tidak semunya akan di pilih oleh piha PT CNSC, karena disaat mereka membuka peluang beasiswa ini, mereka tidak menentukan berapa kuota yang akan mereka terima, namun saya berharap 45 orang ini semuanya bisa lulus seleksi,” harapnya. (jun)