Wakil Bupati Bolmong Buka Pelaksanaan BBGRM ke XVI di Kecamatan Lolayan

ADVETORIAL

Wabup Bolmong saat memberikan sambutan dalam pelaksanaan BBGRM ke XVI

BERITATOTABUAN.COM, ADVETORIAL –Wakil Bupati Bolaang Mongondow Yanni Ronny Tuuk STh, Senin (15/07/2019) pagi tadi membuka dengan resmi kegiatan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke XVI bertempat di Lapangan Olahraga Desa Mopait Kecamatan Lolayan.

Wabup Bolmong saat membukan dengan resmi pelaksaanan BBGRM ke XVI

Dalam kesempatan tersebut, Wabup Yanni Tuuk yang membacakan sambutan Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, meminta agar pelaksanaan BBGRM setiap tahun, tidak hanya sekedar seremonial begitu saja. “Yang paling prinsip, jadikan gotong royong menjadi jati diri kita, sehingga setiap langkah dalam bermasyarakat senantiasa mengedepankan prinsip ini,” ucap Yanni.

Penyerahan doorprize dalam pembukaan pelaksanaan BBGRM Bolmong ke XVI

Yanni mengatakan, dengan gotong royong maka proses pembangunan di pedesaan dan juga daerah sampai ke tingkat nasional akan menjadi lebih mudah. “Kami pemerintah daerah terus mendorong untuk menjaga serta membangkitkan kembali jiwa gotong royong yang saat ini sudah mulai langka di tengah-tengah masyarakat. Tentunya, jika kita bisa membangkitkan jiwa gotong royong ini maka seluruh pekerjaan akan menjadi lebih mudah,” tambahnya.

Suasana pelaksanaan pembukaan BBGRM Bolmong ke XVI

Selain itu, masih kata Wabup gotong royong juga akan ikut mendorong perekonomian warga, dimana budaya saling membantu akan ikut meringankan beban kehidupan antar sesama. “Kami berharap pelaksanaan BBGRM tahun ini akan lebih bisa memberikan manfaat terhadap masyarakat, dimana BBGRM ini juga adalah salah satu upaya untuk terus mendekatkan pelayanan pemerintah ke masyarakat,” tuturnya. (advertorial)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.