Masyarakat Lolak dan Poigar Dilatih Cara Menanggulangi Kebakaran

BERITATOTABUAN.COM, Bolmong – Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong), menggelar sosialisasi ‘Pencegahan dan Penanggulangan Kebakaran di Desa, Selasa (29/10/2019),di Kantor Bupati Bolaang Mongondow, Lolak.

Kegiatan yang melibatkan perwakilan Desa-desa di Kecamatan Poigar dan Kecamatan Lolak tersebut, dibuka secara resmi oleh Asisten I Pemkab Bolmong, Derek Panambunan.

Diwawancarai terpisah usai kegiatan, Sekretaris Dinas Sat Pol PP Pemkab Bolmong, Linda Lamahesang mengatakan, sosialisasi itu dilakukan dengan tujuan mencegah terjadinya kebakaran di wilayah Desa.

“Seperti kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang terjadi beberapa waktu lalu di wilayah Bolmong. Masyarakat juga harus tahu cara menanggulanginya,” ucap Linda.

Masyarakat pun, lanjut Linda, diharapkan lewat kegiatan tersebut, bisa menyadari bahayanya melakukan pembakaran lahan pada saat-saat tertentu, seperti kemarau panjang kemarin.

“Agar kasus-kasus seperti karhutla seperti beberapa waktu lalu dapat dicegah hingga tidak lagi terjadi. Karena yang rugi kan masyarakat sendiri,” tutur Linda.

Menurut Linda, kegiatan sosialisasi itu akan dilakukan secara berkelanjutan dengan melibatkan seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Bolmong.

Diketahui, kegiatan sosialisasi tersebut turut dihadiri oleh Kepala Kepolisian Sektor Lolak, Badan Penanggulangan Bencana Daerah Bolmong, dan perwakilan masyarakat dari Kecamatan Poigar dan Kecamatan Lolak. (udi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.