Kesbangpol Kotamobagu Verifikasi Proposal 4 Partai Politik

 

Kesbangpol Kotamobagu
Hendra Makalalag

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Kotamobagu, mulai memverifikasi proposal pengajuan dana Banpol, yang dimasukkan oleh Partai Politik, tahun 2019 ini.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Badan Kesbangpol Kotamobagu Irianto Mokoginta melalui Sekretaris Kesbangpol Hendra Makalalag, kepada awak media. “Saat ini sudah ada 4 partai politik yang memasukkan proposal banpol mereka, yakni PDIP, PAN, Partai Golkar, dan juga Partai Demokrat,” ucap Hendra.

Hendra menambahknya, pihaknya akan memverifikasi secara detail seluruh dokumen yang dimasukkan dalam proposal tersebut. “Termasuk Surat Keputusan (SK) struktur kepengurusannya akan kita lihat secara detail,” tambahnya.

Sebelumnya, Hendra mengatakan untuk Partai Amanat Nasional (PAN) sendiri, pihaknya akan meminta SK kepengurusannya dilegalisir oleh pengurus DPP. “Selain dari PAN, copyan SK kepengurusan bisa hanya dilegalisir oleh pengurus DPD tingkat I,” tuturnya. (jun)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.