Segera Difungsikan, Pasar Genggulang Bakal Jadi Tempat Bongkar Muat Barito

 

Pasar Genggulang
Lapak di Pasar Genggulang

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Pasar Tradisional yang ada di Kelurahan Genggulang dalam waktu dekat akan segera difungsikan. Bahkan, Pemkot Kotamobagu berencana menjadikan pasar yang terletak di wilayah Kecamatan Kotamobagu Utara tersebut, sebagai salah satu lokasi bongkar muat bahan dagangan yang akan dijajakan oleh pedagang di pasar secara eceran.

Hal ini tercermin dari pernyataan Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM), Herman Joseph Aray SIP, “Nantinya Pasar Genggulang akan dijadikan tempat bongkar muat bahan dagangan pedagang, seperti beras, bawang cabe dan tomat serta bahan dagangan lainnya, yang akan dijual eceran oleh para pedagang di pasar,” ungkap Aray.

Aray juga menambahkan, nantinya sebagian pedagang di Pasar 23 Maret Kotamobagu akan dipindahkan ke PAsar Genggulang, untuk mengurasi penumpukan pedagang di pasar sentral yang terletak di Kelurahan Gogagoman itu. “Sebelumnya, kita sudah sempat melakukan pendataan ruki dan lapak yang akan digunakan pedagang di pasar genggulang. Nanti, rencananya kita akan mengundang juga beberapa instansi, seperti Dinas Perhubungan dan Satpol-PP serta rekan-rekan pers, untuk membahas, langkah yang akan kita ambil, untuk penataan pasar tersebut,” tambahnya.

Dirinya pun berharap, adanya dukungan dari seluruh elemen masyarakat, terkait rencana penataan dan pemindahan sebagian pedagang yang ada di Pasar 23 Maret tersebut ke Pasar Kelurahan Genggulang. “Penataan pasar ini juga bertujuan untuk mengurangi kemacetan serta penumpukan sampah di pasar, sehingga bisa lebih asri,” tuturnya. (jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.