BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Selain Rumah Belajar Ramah Anak (RBRA) sekaligus tempat penitipan anak, ternyata Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Kotamobagu juga terinformasi saat ini tengah mempersiapkan sebuah bangunan yang akan dijadikan rumah singgah.
Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur RSUD Kotamobagu dr Diana Sandra Pontoh kepada awak media, Rabu (19/02/2020). “Letak bangunannya disamping Rumah Belajar Ramah Anak (RBRA), dimana saat ini, rumah singgah tersebut sementara dalam tahap perampungan,” ungkap Sandra.
Sandra menambahkan, rumah singgah tersebut, nantinya diperuntukkan bagi keluarga pasien yang berasal dari luar daerah Kotamobagu. “Biasanya ada keluarga atau kerabat pasien yang berasal dari luar daerah. Nah, rumah singgah ini diperuntukkan buat mereka, agar bisa beristirahat, serta tidak memadati ruang perawatan pasien, menginggat aturan rumah sakit yang membatasi jumlah penjaga pasien,” tambahnya.
Masih menurut Sandra, fasilitas rumah singgah ini juga, merupakan inisiatif Pemerintah Kota Kotamobagu dibawah kepemimpinan Walikota Ir Hj Tatong Bara dan Wakil Walikota Nayodo Koerniawan, dalam rangka neningkatkan kenyamanan pada fasilitas kesehatan di daerah itu, yang rencananya akan dijadikan sebagai salah satu rumah sakit rujukan di Sulawesi Utara. (jun)