Yasti Optimis Kualitas Siswa SMK di Bolmong

Yasti Optimis Kualitas Siswa SMK di Bolmong
Bupati Bolmong, Yasti Soepredjo Mokoagow, bersama Ketua DPRD Bolmong, Welty Komaling, Memberi Support Kepada Siswa Peserta UNBK

BERITATOTABUAN.COM, Bolmong – Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong), Yasti Soepredjo Mokoagow, percaya bahwa Siswa-siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di wilayahnya mampu bersaing dengan peserta Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) dari daerah lain.

“Saya optimis adik-adik peserta mampu bersaing dengan sekolah-sekolah lainnya di Provinsi Sulut. Itu karena sumber daya manusia peserta UNBK SMK di Bolmong tidak diragukan lagi kemampuannya,” ungkap Yasti saat membuka secara resmi pelaksanaan UNBK tingkat SMK serentak di Kabupaten Bolmong, Senin, (16/03/2020), di SMK Poopo, Kecamatan Passi Timur.

Pembukaan UNBK pagi tadi tersebut, diawali dengan live video conference dengan Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Utara (Sulut), Steven Kandouw, yang mengecek kesiapan secara langsung kesiapan pelaksanaan UNKB di seluruh Kabupaten/Kota se-Sulut.

“Kepada para peserta ujian agar fokus dan yakin pada kemampuan masing-masing,” pinta Steven.
Diketahui, Ketua DPRD Bolmong Welty Komaling dan Kepala Dinas Pendidikan Pemkab Bolmong, Renti Mokoginta, turut hadir dalam kegiatan tersebut.
Di Bolmong sendiri, tercatat ada 15 SMK, yang masing-masing terdiri dari 7 SMK Negeri dan 8 SMK swasta. Dengan rincian peserta Laki-laki 401 orang, dan perempuan 370 orang. Total berjumlah berjumlah 771. (udi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.