Pemkot Siapkan Tempat Cuci Tangan di Pasar Tradisional Kotamobagu

 

Pasar Tradisional Kotamobagu
Tempat cuci tangan di areal pasar 23 Maret Kelurahan Gogagoman

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Pencegahan untuk memutus mata rantai penyebaran corona virus disease (covid-19), terus dilakukan oleh Pemerintah Kota Kotamobagu. Selasa (07/04/2020) siang tadi, lewat instansi teknis terkait, yakni Dinas Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM), Pemkot Kotamobagu, mulai mendirikan tempat cuci tangan di titik-titik sentral pada beberapa pasar traidisonal yang ada di daerah tersebut.

“Tempat cuci tangan ini disiapkan untuk pedagang, maupun pembeli serta masyarakat luas yang akan melintas di pasar tradisional, sebagai salah satu upaya mencegah penyebaran covid-19. Sebab, salah satu langkah pencegahannya adalah kebersihan,” ungkap Kepala Dinas Perdagangan  Koperasi dan UKM Kotamobagu Herman Aray SIP, melalui Kepala Bidang Perdagangan Apri Djunaidi Paputungan, kepada awak media.

Apri menambahkan, kalau di setiap titik tempat cuci tangan, pihaknya menyediakan sekira 350 liter air, untuk bisa dimanfaatkan warga yang akan melintas ke pasar tradisional, untuk mencuci tangan mereka. “Alangkah baiknya, usai berbelanja dari pasar, sebelum ke rumah, warga bisa mampir dan cuci tangan mereka di tempat ini,” tambah mantan Lurah Pobundayan tersebut. (mg1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.