BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Hujan yang disertai angin kencang yang saat ini kerap melanda wilayah Kotamobagu, mendapatkan perhatian serius dari Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu. Ini tercermin dari pernyataan Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Kotamobagu, Jossy Paputungan saat dikonfirmasi, Kamis (05/02/2015) siang tadi.
“Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah mengeluarkan peringatan dini akan cuaca ekstrim saat ini, dan kami Kotamobagu sudah mulai menindak lanjuti hal itu,” ujar Jossy.
Dikatakan Jossy, Pemkot Kotamobagu langsung melalui Walikota telah memerintahkan seluruh Camat dan aparat Kelurahan serta Desa untuk memberikan himbauan ke masyarakat, agar mewaspadai cuaca ekstrim kali ini.
“Selain itu Walikota juga meminta membentuk Posko dan memberikan laporan secara berkala atas kondisi cuaca di daerah masing-masing,” tambahnya.
Tidak hanya itu, Jossy juga mengatakan pihaknya telah menyiapkan sejumlah personil dan logistic, jika sewaktu-waktu terjadi bencana di daerah mereka.
“Sudah ada 19 personil yang kami siapkan, beserta dengam logistic untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan,” tutupnnya. (jun)