BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH mengajak kepada Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kotamobagu, yang baru dilantik untuk masa bakti 2020-2025, agar bisa bersinergi bersama mewujudkan kemajuan daerah, khususnya dari sisi perekonomian masyarakat.
Hal tersebut disampaikan Nayodo dalam sambutannya, saat menghadiri pelantikan Dewan Pengurus KADIN Kotamobagu dibawah pimpinan Muliadi Paputungan SAP, Jumat (24/07/2020) sore tadi di Sutan Raja Hotel Kotamobagu. “Pemerintah berharap, jajaran pengurus KADIN yang baru dilantik, untuk bisa berperan aktif dalam pembinaar organisasi, serta bersinergi bersama pemerintah, dengan memberikan ide-ide konstruktif dalam mensukseskan sejumlah program serta kegiatan pembangunan yang sedang dilakukan oleh Pemkot Kotamobagu, terlebih khusus pada upaya peningkatan perekonomian daerah,” ungkap Nayodo.
Nayodo pun menambahkan, sebagai mitra pemerintah KADIN diharapkan menjadi wadah pembinaan para pengusaha yang ada di Kotamobagu, dalam menguatkan dunia usaha di daerah. “Tentunya sebagai mitra pemerintah, peran KADIN untuk mengembangkan kemampuan pengusaha lebih baik, serta memadukan secara seimbang keterkaitan antara potensi ekonomi nasional dan dunia usaha agar bisa sehat dan tertib sebagaimana amanat undang-undang sangat kita harapkan bersama,” tambahnya.
Diketahui, proses pelantikan KADIN Kotamobagu ini dilakukan oleh Ketua KADIN Sulawesi Utara Jemmy Tumimoor. Dimana, belasan Dewan Pengurus KADIN Kotamobagu dibawah kepemimpinan Ketua KADIN Kotamobagu Muliadi Paputungan SAP dikukuhkan dengan disaksikan oleh jajaran Forkopimda Kotamobagu yang sempat hadir. (mg1)