Pelayanan KB Gratis di Kotamobagu

Ilustrasi

Ilustrasi

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Pelayanan Dasar Untuk Semua yang diprogramkan Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, ternyata bukan hanya slogan semata. Terbukti, selain proses pelayanan di tingkat pemerintah Desa dan Kelurahan yang diperkuat, saat ini Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Keluarga Berencana (BPMD,PP, dan KB) ternyata tengah melakukan pelayanan KB gratis. Hal ini dikatakan Kepala BPMD, PP dan KB Kota Kotamobagu Dra Deevy Rumondor saat bersua dengan beritatotabuan.com, Senin (16/02/2015) sore tadi.
“Saat ini kami memprogramkan pelayanan KB gratis ke seluruh warga Kota Kotamobagu. Pelaksanaan program itu digelar di kantor setiap pekan pada hari Kamis,” ujar Deevy.
Dikatakan Deevy, masyarakat yang ingin memasang alat KB maupun melakukan konsultasi, bisa langsung mendatangi mereka.
“Proses pelayanan ini kami gilir tiap Kecamatan. Untuk pekan ini giliran Kecamatan Utara nanti kedepannya digilir ke Kecamatan Kotamobagu Barat,” tambahnya.
Tidak hanya itu, untuk memaksimalkan pelayanan, Deevy bahkan menyebut kalau pihaknya siap menjemput warga yang tidak memiliki biaya tranportasi ke kantor mereka.
“Kalau memang tidak memiliki biaya tranportasi kita akan jemput. Ini bentuk pelayanan terhadap warga dan sudah kewajiban kami melakukannya,” tutupnya. (jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.