Tunjang Siskamling, Gogagoman Kembali Aktifkan Mapalus Kamtibmas

Hendra Manoppo

Hendra Manoppo

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Program pemerintah untuk mengaktifkan kembali Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) ternyata ikut diperkuat oleh Pemerintah Kelurahan Gogagoman, dengan mengaktifkan kembali Mapalus Kamtibmas. Hal ini dikatakan Kepala Seksi Pemerintahan Kelurahan Gogagoman, Hendra Manoppo SP, saat dihubungi beritatotabuan.com, Kamis (13/03/2015) siang tadi.
“Selain ikut menunjang Siskamling, dalam Mapalus Kamtibmas juga diikutsertakan anggota Polri, TNI, lembaga adat, LPM serta pemerintah kelurahan Gogagoman,” ujar Hendra.
Dikatakan Hendra, Mapalus Kamtibmas ini juga bisa membantu aparat penegak hukum, khususnya kepolisian untuk menanggulangi tindak kriminal dan penyakit masyarakat.
“Kami berharap dengan diaktifkannya Mapalus Kamtibmas ini, Kapolres Bolmong dalam hal ini Kepala Satreksrim bisa mengalihkan persoalan kasus tindak pidana ringan ke mapalus kamtibmas kelurahan,” tambahnya.
Masih menurut Hendra, sudah menjadi kewajiban mereka pihak pemerintah, untuk ikut membantu penegakan hukum, untuknya seluruh masyarakat akan ikut dilibatkan dalam penanggulangan tindak kriminalitas di daerah itu, melalui kegiatan Mapalus Kamtibmas.
“Terlebih Kelurahan Gogagoman pernah meraih penghargaan sebagai salah satu Kelurahan sadar hukum di tahun 2012 lalu. Makanya, ini juga bisa memacu kesadaran masyarakat dalam hal konsekuensi hukum dari setiap perbuatan yang menjurus pada kriminalitas,” tutupnya. (jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.