Senin, Puluhan Calon Pejabat Eselon II Kotamobagu Jalani Uji Kompetensi

 

Kotamobagu Jalani Uji Kompetensi
Jadwal Assesmen Seleksi terbuka JPT Pratama Kotamobagu

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Sekira 21 calon pejabat eselon II Kotamobagu yang telah dinyatakan lolos seleksi administrasi, diketahui akan segera menjalani uji kompetensi.

Dimana, uji kompetensi para calon pejabat eselon II tersebut, direncanakan akan digulir selama sehari penuh pada hari Senin 6 September 2021 pekan depan.

Dalam jadwal yang telah ditetapkan oleh panitia seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Kotamobagu, diketahui kalau uji kompetensi tersebut, akan dimulai pada pukul 08.00 WITA, dan diperkirakan akan selesai hingga pukul 21.00 WITA.

Proses uji kompetensi tersebut akan dilakukan secara bergilir, dimana jadwal dari masing-masing calon pejabat eselon II untuk mengikuti uji kompetensi tersebut, telah diatur oleh Pansel JPT Pratama Kotamobagu.

Sementara dari jadwal tersebut, diketahui kalau proses uji kompetensi tersebut akan melibatkan 2 orang assessor, yang merupakan lulusan magister psikolog. Untuk tempat pelaksanaan uji kompetensi itu, diketahui akan digulir di Kantor Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kotamobagu. (mg1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.