BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Upaya untuk maksimalkan penagihan PBB – PP atau Pajak Bumi Bangunan Pedesaan dan Perkotaan terus dilakukan oleh jajaran Pemerintah Kecamatan Kotamobagu Timur.
Bahkan, untuk bisa maksimalkan penagihan PBB di wilayahnya, Camat Kotamobagu Timur Kori Manoppo mengatakann aparat kecamatan ikut terlibat dalam penagihan.
“Jadi, tidak hanya perangkat desa dan kelurahan saja yang melakukan penagihan. Kita di pemerintah kecamatan juga ikut terlibat dalam penagihan,” ungkap Kori, kepada awak media.
Saat terlibat dalam penagihan PBB, Kori mengatakan pihak aparat kecamatan Kotamobagu Timur juga ikut memberikan sosialisasi kepada warga terkait pentingnya PBB untuk pembangunan daerah yang berkelanjutan. “Kita melakukan ini untuk lebih meyakinkan masyarakat soal ketaatan dalam membayar pajak,” tambahnya.
Ditanya soal persentase capaian target PBB yang suda terealisasi saat ini, Kori mengatakan kalau untuk Kotamobagu Timur sendiri, capaian PBB sudah ada di angak 45,56 persen.
“Alhamdulillah untuk di Kotamobagu Timur saat ini sudah lumayan dengan capaian 45,56 persen dengan target 1.000.760.000 di 6 Kelurahan 4 Desa,” katanya.
Kori mengatakan, idealnya memang memasuki akhir triwulan III, capaian PBB sudah harus diatas 50 persen. Namun demikian, dirinya mengatakan pihaknya masih memaklumi kondisi masyarakat yang masih dari tahap pemulihan ekonomi. “Meskipun begitu, kita tetap mendistribusi aparat kecamatan, untuk melakukan pendampingan di desa dan kelurahan yang ada, untuk melakukan penagihan,” tuturnya.
Reporter : junaidi amra