Peserta Motampot Fun Run Membludak, Panitia Perpanjang Pendaftaran, Mariska: Jangan Ketinggalan!

Bagikan Artikel Ini:

Peserta Motampot Fun Run Membludak, Panitia Perpanjang Pendaftaran, Mariska: Jangan Ketinggalan!

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Event akbar olahraga lari terbesar di Bolaang Mongondow Raya (BMR), Motampot Fun Run, terus mendapatkan sambutan hangat masyarakat.

Hal tersebut tercermin dari tingginya animo masyarakat untuk berlari bersama di Motampot Fun Run yang bakal berlangsung 14 September 2024 nanti.

Tercatat, hingga tenggat waktu pendaftaran awal yakni pukul 23.59 WITA Selasa 20 Agustus 2024, tak kurang dari 2000an peserta dipastikan mengikuti Motampot Fun Run.

Hal tersebut sebagaimana diungkapkan Ketua Panitia Motampot Run, Mariska J.S Kandou, S.H.,M.H.

Mariska mengungkapkan, dengan melihat tingginya animo masyarakat, pihak panitia akan memperpanjang masa pendaftaran hingga Rabu, 21 Agustus 2024.

Di mana, hal tersebut untuk mengakomodir keinginan masyarakat BMR yang ingin berpartisipasi pada Motampot Fun Run.

“Pendaftar sudah 2000 lebih, melihat Animo masyarakat yang luar biasa, kami memperpanjang pendaftaran sampai dengan 3 sore besok (Rabu, 21 Agustus-red),” ungkapnya.

“Karena masih banyak yang akan mendaftar, supaya tidak ada yang dikecewakan,” lanjut sosok yang saat ini menjabat sebagai Kepala Seksi Datun Kejari Kotamobagu.

Event persembahan Kejaksaan Negeri (Kejari) Kotamobagu berkolaborasi dengan Bawaslu dan KPU tiga daerah yakni Boltim, Bolmong, dan Kotamobagu, bahkan telah berhasil menyedot atensi warga luar BMR.

Bahkan, Motampot Fun Run dipastikan bakal turut diramaikan dengan kehadiran pelari mancanegara.

“Iya benar, pelari asal Kenya Afrika juga berpartisipasi dalam event ini,” ungkap jaksa cantik tersebut.

Dirinya pun mengajak seluruh masyarakat, komunitas lari, agar tidak ketinggalan event Motampot Fun Run.

“Mari bersama-sama berlari di Motampot Fun Run 2024, jangan sampai ketinggalan,” tutupnya.*(Angga Rasid)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.