BERITATOTABUAN.COM, BOLMONG – Pasangan calon bupati dan wakil bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) nomor urut 2, Yusra Alhabsyi dan Dony Lumenta sukses meraih hasil maksimal pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Pasalnya, dalam hasil hitung cepat atau Quick Count tim internal, Yusra Dony berhasil meraih kemenangan di sembilan kecamatan dari 15 kecamatan yang ada di Bolmong.
Hal tersebut diungkapkan Ismail Dahab, pelaksana hitung cepat, dalam konferensi pers di posko pemenangan Desa Inobonto, Rabu 27 November 2024.
“Kemudian perhitungan cepat juga, sebagai langkah untuk mengurangi kecurangan,” ungkap Ismail.
Ia menerangkan, hitung cepat yang dilaksanakan menggunakan metodologi perhitungan statistik, dengan margin error 1 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.
Sehingga, dengan hasil ini, kemenangan Yusra Alhabsyi dan Dony Lumenta hampir dipastikan mengunci kemenangan di Pilkada Bolmong.
“Dari 419 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Bolmong kami mengambil sampel 170 TPS, yang didistribusikan secara proporsional dengan mengambil TPS secara acak,” terangnya.
“Dari total 170 TPS sampel, data yang telah masuk hingga saat ini mencapai 92,35 persen atau sebanyak 157 TPS, Yusra-Don, unggul di 9 Kecamatan, dengan raupan suara sebanyak 46,77 persen, sementara pasangan nomor urut 1 Sukron-Refly mengantongi 14,77 persen dan pasangan nomor rurt 3 Limi-Welty 38,90 persen,” lanjutnya.***