BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Peran aparat Perlindungan Masyarakat (Linmas) di tengah-tengah warga menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan dihelat tahun ini, tapatnya 9 Desember 2015, diminta dimaksimalkan.
Hal ini sebagaimana ditegaskan Wakil Walikota Drs Hi Jainuddin Damopolii, dalam sambutannya saat membuka acara Bimbingan Teknis (Bimtek) satuan peranan perlindungan masyarakat (SPM) dalam penanganan bencana alam, yang digelar di aula Kantor Walikota Kotamobagu, Kamis (22/10/2015) kemarin.
“Dalam Pesta Demokrasi biasanya terjadi polemik. Peran Linmas disini harus dimaksimalkan, untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban di tangan-tangah masyarakat,” ujar Jainuddin.
Keamanan tersebut dikatakan Jainuddin merupakan bagian dari tugas pemerintah. Yang mana, aparat Linmas sebagai bagian dari pemerintah yang ada di tingkat Desa dan Kelurahan memiliki peran yang sangat penting.
“Ciptakan suasana yang kondusif serta nyaman di tengah-tengah masyarakat, agar kesuksesan pelaksanaan Pilkada serenak bisa berjalan lancar tanpa hambatan,” tambahnya.
Dalam acara yang terpantau digelar selama sehari penuh itu, selain dihadiri oleh ratusan aparat Linmas se Kotamobagu, juga turut dihadiri oleh Kepala Satpol-PP Kotamobagu Sahaya Mokoginta SSTP, dan Kepala BPBD Kotamobagu Imran Amon selaku pelaksanan kegiatan itu, dan juga Sekda Kotamobagu Tahlis Galang SIP, serta asisten III Pemkot Kotamobagu, Dra Djumiati Makalalag. (jun)