Bupati Buka Langsung Pelaksanaan UNBK SMP se Bolaang Mongondow

ADVETORIAL

Bupati Bolmong saat membuka pelaksanaan UNBK tingkat SMP

BERITATOTABUAN.COM, ADVETORIAL– Bupati Bolaang Mongondow, Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, Senin (23/04/2018) pagi tadi membuka dengan resmi pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP) yang digelar serentak se Indonesia di Kabupaten Bolmong.

Bupati Bolmong saat meninjau langsung pelaksanaan UNBK

Dalam prosesi pembukaan sekaligus kunjungan untuk melihat langsung pelaksanaan UNBK tingkat SLTP tersebut, di Gedung Bagas Raya Yadika, di Desa Kopandakan II Kecamatan Lolayan, Bupati Bolmong didampingi langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Renti Mokoginta, Kepala Dinas Kominfo Bolmong Parman Ginano, serta Ketua DPRD Kabupaten Bolmong Welty Komaling.

Bupati dalam kesempatan tersebut mendoakan ke seluruh siswa SLTP se Kabupaten Bolmong, untuk bisa sukses dalam mengikuti ujian akhir tersebut. “Semoga seluruh siswa bisa meraih prestasi yang terbaik dalam pelaksanaan UNBK ini, serta dapat lulus 100 persen secara keseluruhan,” ujar Yasti.

Bupati Bolmong saat melakukan teleconference untuk mengecek kesiapan pelaksanan UNBK

Dalam kesempatan tersebut juga diketahui Bupati ikut melakukan pemantauan langsung ke seluruh sekolah tingkat SLTP se Kabupaten Bolmong yang menggelar UNBK, dengan teleconference. “Ini dilakukan agar saya bisa melihat langsung kesiapan seluruh sekolah yang menggelar UNBK, sehingga hasil yang terbaik bisa didapatkan para siswa,” tambahnya.

Bupati Bolmong saat meninjau peralatan untuk kesiapan pelaksanaan UNBK

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Bolmong Renti Mokoginta dalam kesempatan itu, mengatakan kalau di daerahnya, terdapat 14 SMP Negeri dan 16 Swasta yang melaksanakan UNBK dengan total keseluruhan siswa sekitar 1686. “Jauh-jauh hari sebelum pelaksaaan UNBK maupun UNPK para siswa telah dibekali dengan pengetahuan tentang komputerisasi, sehingga mereka saya yakin tidak akan gugup dalam mengisi seoal yang ada dalam ujian,” imbuh Renti. (advertorial/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.