Hari Terakhir Penyaluran Bantuan Dampak COVID-19 Tahap II, Yasti Kunjungi 4 Kecamatan

Hari Terakhir Penyaluran Bantuan Dampak COVID-19 Tahap II, Yasti Kunjungi 4 Kecamatan
Penyeran Bantuan Secara Simbolis di Kecamatan Passi Timur

BERITATOTABUAN.COM, Bolmong – Hari terakhir penyaluran bantuan Tahap II untuk warga terdampak COVID-19, Selasa (09/06/2020), Bupati Bolaang Mongondow, Yasti Soepredjo Mokoagow, mengunjungi langsung serta menyerahkan secara simbolis bantuan di 4 Kecamatan, masing-masing Kecamatan Passi Barat, Bilalang, Passi Timur dan Lolayan.

Dalam sambutannya Yasti mengungkapkan, total seluruhnya penerima paket bantuan Sembako di wilayah yang dipimpinnya berjumlah 8.370 Kepala Keluarga (KK) yang terbagi menjadi dua. 4248 KK mendapatkan bantuan sembako seharga total Rp 600 ribu. Sedangkan sisanya 4122 mendapat bantuan sembako seharga total Rp 400 ribu.

“Hal itu dikarenakan mereka telah menerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) berupa kartu yang bisa di tukar dengan paket sembako senilai Rp 200.000. Jika ditotal nilainya sama dengan penerima bantuan sembako full,” jelas Bupati.

Hari Terakhir Penyaluran Bantuan Dampak COVID-19 Tahap II, Yasti Kunjungi 4 Kecamatan
Kelompok UMKM Juga Mendapat Bantuan Dari Pemkab Bolmong

Dijelaskan Yasti, paket bantuan tahap II ini merupakan bantuan untuk bulan Mei 2020, sedangkan bantuan bulan Juni 2020, nanti akan diterima di minggu ke tiga bulan juni 2020. “Jadi, 2 minggu lagi ibu/bapak akan menerima paket bantuan seperti ini.”

Yasti melanjutkan, karena anjuran Pemerintah yang mengharuskan masyarakat berdiam diri di rumah dan tidak bekerja. Maka Pemerintah memberikan bantuan melalui BST, guna memenuhi kebutuhan masyarakat di tengah pandemi COVID-19.

“Untuk paket bantuan sembako, Pemkab Bolmong akan menyalurkannya selama 9 bulan, artinya sampai bulan Desember 2020 mendatang terhitung sejak bulan April lalu,” ucap Yasti.

Hari Terakhir Penyaluran Bantuan Dampak COVID-19 Tahap II, Yasti Kunjungi 4 Kecamatan
Yasti Mengingatkan Masyarakat Untuk Selalu Menerapkan Protap Pencegahan COVID-19

Yasti juga mengungkapkan, bahwa pihaknya telah menyiapkan bantuan bibit jagung BISI-18, bibit padi, pupuk, benih ikan dan bantuan pangan lainnya serta ribuan masker untuk dibagikan kepada seluruh masyarakat yang ada di wilayah Bolmong.

Hari Terakhir Penyaluran Bantuan Dampak COVID-19 Tahap II, Yasti Kunjungi 4 Kecamatan
Ketua DPRD Bolmong Turut Serta Hadir Bersama Bupati Menyalurkan Bantuan

Terpisah, Kepala DKP Bolmong, I Nyoman Sukra mengatakan, jumlah penerima bantuan paket sembako tahap II kecamatan Passi Barat, Kecamatan Bilalang, Kecamatan Passi Timur dan Kecamatan Lolayan berjumlah 2.387 KK.

“Totalnya 2.387 KK, dengan rincian Kecamatan Passi Barat 568 KK, Kecamatan Bilalang 345 KK, Kecamatan Passi Timur 643 KK dan Kecamatan Lolayan 831 KK,” tutur Sukra.

Diketahui, penyaluran bantuan tahap II tersebut turut dihadiri Ketua DPRD Bolmong Welty Komaling, para kepala Organisasi Perangkat Daerah di lingkup Pemkab Bolmong, Forkopimcam, para Sangadi serta perwakilan masyarakat penerima bantuan. (ADV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.