Kafilah Bolmong Sabet Juara III Umum MTQ Provinsi

Bagikan Artikel Ini:

Kafilah Bolmong Sabet Juara III Umum MTQ Provinsi
BERITATOTABUAN.COM, Bolmong – Kafilah asal Bolaang Mongondow (Bolmong) yang beranggotakan 22 orang, berhasil menyabet juara III umum dalam perhelatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi yang digelar 22-24 Agustus 2020 di Manado.

Menurut Ketua LPTQ Bolmong, Supandri Damogalad, Rabu (26/08/2020), kafilah Bolmong berhasil meraih juara di 5 dari 10 cabang yang diperlombakan.

“Raihan juaranya juga bervariasi antara juara I, II, dan III,” ujar Supandri.

Diungkapkan Supandri, perolehan juara tersebut adalah juara I khottil Quran naskah, juara I khottil Quran dekorasi, juara II hafidz Quran 10 juz, juara III khottil Quran naskah, juara III khottil Quran kontemporer, dan juara III hafidz Quran 5 juz.

“Di cabang lomba khottil Quran naskah kita meraih 2 juara,” ucap Supandri.

Supandri pun mengaku cukup puas dengan perolehan juara itu, dan tak henti mengucap syukur.

“Dari awal kan memang kita targetkan juara III, semoga kafilah kita makin baik ke depannya,” imbuh Supandri.

Ucapan terima kasih pun disampaikan Supandri, kepada semua pihak baik pembina, pembimbing, Kementerian Agama Bolmong dan juga Pemkab Bolmong yang telah memberikan perhatian dan sumbangsih kepada pihaknya.

“Teristimewa kepada para peserta yang mengikuti lomba tingkat Provinsi ini, semoga hal ini menjadi motivasi untuk lebih baik lagi ke depannya,” demikian Supandri. (udi)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.