BERITATOTABUAN.COM, BOLMONG – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow, Rabu (19/09/2018) siang tadi menyambut kedatangan pasukan 17 Kirab Satu Negeri, Gerakan Pemuda (GP) Ansor dalam hal ini Barisan Ansor Serba Guna (Banser) zona III Miangas Sulawesi Utara. Rombongan pasukan Kirab Satu Negeri itu sendiri disambut oleh Asisten I Bidang Administrasi Pemerintahan Derek Panambunan mewakili Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, bertempat di Halaman Kantor Bupati, Lolak.
Dalam sambutannya, Pemkab Bolmong memberikan apresiasi kepada GP Ansor yanv terus berupaya menjaga, merawat, dan memperkokoh nasionalisme kebangsaan dalam Bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) “Gerakan Kirab Satu negeri ini sangat menginspirasi dan berdampak positif sebagai perekat jati diri bangsa dalam ideologi pancasila dengan semangat Bhineka Tunggal Ika, berbeda-beda tapi tetap Satu,” terangnya.
Sementara Itu, Pengurus Pusat GP. Ansor Saleh Ramli mengaku sangat berterima kasih atas penerimaan pemerintah kabupaten Bolaang Mongondow, dimana kirab satu negeri dilaksanakan dalam Lima Zona Pulau terluar diantaranya Miangas dan Pulau Rote. “Kirab 1 negeri ini bertujuan untuk menjaga NKRI dari rongrongan sekelompok gerakan tertentu untuk memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa. Dimana dengan tegas harus dikatakan kalau Gerakan ini hadir sebagai pemersatu Nusantara,” ucap Saleh. (mg2/jun)