BERITATOTABUAN.COM, Bolmong – Bupati Bolmong, Yasti Soepredjo Mokoagow, Kamis (03/12/2020), mengingatkan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang hari pencoblosan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara.
“Menjelang pencoblosan, saya sebagai Bupati tak henti-hentinya mengimbau kepada seluruh masyarakat, Tetap jaga keamanan dan ketertiban,” pinta Yasti.
Tak lupa, Yasti juga mengingatkan masyarakat agar menggunakan hak pilih dengan baik.
“Pilih pemimpin yang terbaik, yang kita tahu punya kapasitas yang hebat, punya kompetensi, dan yang paling penting punya hati untuk rakyat Sulawesi Utara lebih khusus rakyat Bolaang Mongondow Raya,” ucap Yasti.
Selain itu, dikatakan Yasti, protokol kesehatan pencegahan COVID-19 menjadi salah satu poin yang harus diperhatikan oleh masyarakat saat mencoblos nanti.
“Sampai di TPS, kita harus laksanakan protokol COVID-19, supaya di TPS tidak menimbulkan klaster baru,” ujar Yasti.
Terpisah, Kapolres Bolmong AKBP Indra Pramana mengaku, hingga saat ini situasi di lapangan masih kondusif. “Sampai saat ini tidak ada hal yang menonjol.”
Indra melanjutkan, selain personel yang bertugas untuk pengamanan TPS, pihaknya juga akan menurunkan personel untuk patroli pada saat masa tenang dan pencoblosan. “Hingga pleno di KPU Bolmong.” (udi)