BERITATOTABUAN.COM, BOLMUT – Nelayan Di kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), mengeluhkan pengeboman ikan yang sering terjadi dilakukan oleh orang yang tidak bertanggung jawab, sehingga mengganggu kelestarian terumbu karang dan habitat di laut dan penangkapan ikan mereka jauh berkurang.
Salah satu nelayan bolmut mengatakan,semenjak adanya pengebom ikan di laut itu,pendapatan nelayan di sekitar pantai menurun dratis, ”Di perairan pantai bolmut sering terjadi pengeboman ikan,dan ini di lakukan oleh nelayan dari luar daerah,dan pendapatan nelayan sini jauh berkurang,karena maraknya pengeboman ikan,kami minta dinas terkait untuk mengatasinya,”harap nelayan itu yang namanya tidak mau di publikasikan.
Sementara itu Kepala Dinas Kelautan dan perikanan (DKP) Bolmut Nannlesy,S.Pi.M.Si menbenarkan hal tersebut.Menurutnya memang ada banyak laporan dari masyarakat terkait penangkapan ikan dengan menggunakan Bom di perairan Bolmut.”Memang sering ada laporan terjadi pengoboman ikan di perairan Bolmut sehingga merusak ekosisitim laut dan membahayakan masyarakat disana,”Ungkap Nannlesy.
Namun dengan adanya aksi Bom ikan itu ,dikatakannya bahwa kewenangan pengawasan sudah di ambil alih oleh provinsi,sehingga menyikapi hal tersebut hanya berkoordinasi dengan provinsi. ”Kewenangan tersebut di atur dalam undang-undang pemerintah daerah yang mengtur perluasan kewenangan provinsi di sektor kelautan.kalau ada temuan atau laporan,kami hanya koordinasikan ke provinsi,nantinya provinsi yang koordinasi lagi ke polisi agar bisa ditindak lanjuti,”tutup Nannlesy.
Menurut Kabid pengawasan Kelautan provinsi Sulawesi Utara (sulut) Cristy saroan mengatakan,Minggu kemarin DKP provinsi membuat acara sinkronisasi dan koordinasi dengan melibatkan seluruh kepla dinas kelautan dan perikanan se-provinsi sulut dan kami akan menampung ususlan dan permasalahan di kabupaten/kota.
Terpisah wakil ketua Dekab Bolmut Arman Lumoto S.Ag,Mpdi berharap,agar Dinas Terkait Hal ini DKP dapat proaktif untuk memaksimalkan pengawasan laut Bolmut,dan untuk terus melakukan keamanan nelayan-nelayan yang ada di pesisir panatai bolmut,”DKP harus terus mengontrol dan mengawasi perairan laut bolmut,sebab banyak nelayan yang dari luar daerah melakukan pengeboman ikan,untuk itu perlu ada proaktif dari pengawasan demi kesejahtraan nelayan,”Himbau Arman Lumoto.(i-one)