BERITATOTABUAN.COM, BOLMUT – DPRD Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, berharap seluruh siswa yang saat ini sedang mengikuti Ujian Nasional Berbasis Kompetensi (UNBK), agar bisa lulus 100 persen secara keseluruhan. Hal tersebut diungkapkan oleh anggota DPRD Kabupaten Bolmong Utara, Yanti Harundja, Rabu (11/04/2018) siang tadi.
“Harapan kami di komisi yang membidangi pendidikan di Kabupaten Bolmut, kiranya semua siswa dan siswi yang mengikuti UNBK dapat lulus 100 persen. Sehingga bisa melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi lagi,” ujar Harundja.
Yanti pun dalam kesempatan itu menghimbau ke seluruh siswa, untuk bisa belajar dengan tekun, dan teliti untuk mengisi seluruh soal yang ada pada proses UNBK. “Kami juga berharap pendampingan orang tua dalam memberikan semangat kepada anak mereka, untuk bisa sukses mengikuti UNBK,” tambahnya.
Sementara itu, perwakilan Cabang Dinas Pendidikan Bolmong Utara Patra Kapiso mengatakan kalau saat ini ada 4 SMK yang menggelar UNBK tersebut, yakni SMK Kaidipang, SMK Asyifah Bolangitang Timur, SMK Paramita Bintauna dan SMK Sangkub.
“Ada 278 siswa se-Kabupaten Bolmut yang menjadi peserta UNBK SMK Tahun 2018. Jumlah siswa terbagi di SMK Asyifa Kecamatan Bolangitang Timur sebanyak 9 siswa, SMK Paramita Kecamatan Bintauna sebanyak 36 siswa, kemudian di SMK Kecamatan Sangkub sebanyak 48 siswa, dan di SMK Kaidipang sebanyak 185 siswa, ” ungkap Patra. (i-one)