BERITATOTABUAN.COM, BOLMUT – Dewan Kabupaten (Dekab) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) mengingatkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) agar dalam menjalankan program kerakyatan harus lebih selektif. Seperti yang di katakan oleh Ketua Dekab Bolmut Karel Bangko SH, kalau semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar berhati-hati dalam membuat program.jangan sampai program di tumpangi kepentingan Politik.
“Namanya Tahun Politik,kami yang ada di Dekab memiliki sifat kontroling meminta seluruh OPD di Pemkab agar berhati-hati dalam membuat program.jangan sampai kepentingan politik maupun agenda politik menumpangi program ,ini sangat berbahaya, ”himbau Karel Bangko.
Dia juga meminta agar anggaran yang pelaksanaannya sesuai dengan aturan dan tidak ada penyelewengan. “Ini akan menjadi beberapa catatan kami dalam mengawasi ketat seluruh penggunaan anggaran, dan juga program yang dijalankan. Apakah benar-benar netral atau ada indikasi ditumpangi oleh kepentingan politik,” tandasnya. Bangko.(i-one)