Inspektorat ‘Pelototi’ Capaian Hasil Pembangunan Fisik

Meyke Macpal SE Ak

Meyke Macpal SE Ak

BERITATOTABUAN.COM, BOLMUT – Capaian hasil pembangunan fisik di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, khusus untuk tahun anggaran 2014, mendapatkan perhatian serius dari Inspektorat Daerah itu. Terbukti, saat ini pihak inpektorat tengah melakukan pemeriksaan serius, dalam hal administrasi maupun fisik, terkait pencapaian itu.
“Untuk pemeriksaan admistrasi sudah dirampungkan sejak 24 Desember lalu, sementara proses pemeriksaan fisik sementara dilakukan,”ujar Kepala Inspektorat Bolmong Utara, Meyke Macapal SE, Ak, saat ditemui beritatotabuan.com, Senin (12/01/2015) siang tadi.
Meyke berjanji pemeriksaan fisik itu akan mereka rampungkan, sebelum adanya pemeriksaan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).
“Nanti hasil pemeriksaan itu akan diperkuat dengan LHP dari BPK, apakah ada temuan atau tidak,” tambahnya.
Masih menurut Meyke, proses pemeriksaan tersebut merupakan agenda rutin mereka tiap tahun.
“Ini sudah kewajiban kami. Kalaupun nanti ada temuan oleh BPK, tentunya kami yang akan menindak lanjuti hal itu,” tuturnya.
Sementara itu, disinggung mengenai kemungkinan adanya pekerjaan yang putus kontrak, Meyke tidak menampiknya.
“Memang ada yang putus kontrak, namun kelanjutannya tentu menunggu hasil pemeriksaan dari BPK,” tutupnya. (octav singal/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.