Pemkab Bolmut Bersama TP-PKK Gelar Sosialisasi Pengembangan Teknologi Berbasis Perkebunan

 

 

Kegiatan sosialisasi pengembangan teknologi yang digelar Pemkab Bolmut bersama TP PKK

BERITATOTABUAN.COM, BOLMUT – Perkembangan teknologi dalam pemanfaatannya untuk kebutuhan rumah tangga, rupanya mendapatkan perhatian serius dari Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.

Hal ini tercermin dari kegiatan yang digelar oleh TP PKK Kabupaten Bolmut, Senin (08/04/2019) siang tadi di aula kantor Camat Bolangitang Timur, dengan tajuk sosialisasi Pengembangan Teknologi Skala Rumah Tangga dalam rangka Peningkatan Keterampilan Berbasis Perkebunan.

Acara itu sendiri dibuka langsung oleh  Ketua TP PKK Kabupaten Bolmut Dra. Hj. Ainun Pontoh Talibo dengan menggandeng TP PKK Provinsi Sulawesi Utara dengan Dinas Perkebunan Provinsi Sulawesi Utara. “Kegiatan Ini dilaksanakan sebagai upaya untuk mengembalikan kejayaan kelapa sebagai komuditas andalan dan untuk mengantisipasi perubahan harga kelapa di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut),” ujar Ketua TP-PKK Bolmut Ny Hj Ainun Talibo.

Ainun juga menambahkan bahwa sosialisasi ini merupakan momentum strategis untuk mendorong kinerja kader-kader PKK dalam upaya mewujudkan kesejahteraan keluarga sekaligus bersinergi dengan Pemerintah dalam pembangunan daerah.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bolmut Ir. Sutrisno Goma, MP mengatakan bahwa Kelapa merupakan salah satu komuditas unggulan di Kabupaten Bolmut sampai saat ini, dimana terdapat 15.800 Ha lahan kelapa dalam. “Kegiatan ini merupakan program Pemerintah Provinsi Sulut di bidang perkebunan dalam meningkatkan mutu komuditi buah kelapa, dimana saat ini harga jualnya tidak berpihak kepada petani,” imbuh Goma.

Hal ini akan mempengaruhi hasil komuditas kelapa di masa yang akan datang. Karena itu, dirinya mengajak seluruh kader PKK di Kabupaten Bolmut untuk mensukseskan program Pemerintah ini dengan menggunakan buah kelapa untuk industri rumah tangga.

Dengan semakin meningkat kebutuhan kelapa di masyarakat, maka buah kelapa yang merupakan komuditas andalan di Sulut akan kembali menjadi primadona di bumi Nyiur Melambai ini.

Turut hadir Pengurus TP PKK Provinsi Sulut, Dinas Perkebunan Provinsi Sulut, Balai Penelitian Tanaman Palma Sulut, Camat Bolangitang Timur serta jajaran Pengurus TP PKK Kabupaten Bolmut dan Desa se Kecamatan Bolangitang Timur. (i-one)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.