Konflik Uuwan Dan Tulondadu II Akhirnya Berakhir

BERITATOTABUAN.COM,Konflik Uuwan Dan Tulondadu II Akhirnya Berakhir BOLSEL – Konflik  Uuwan dan Tulondadu II akhirnya berakhir pada Rabu (04/01/2017) lalu. Hal ini menyusul denga proses mediasi yang dilakukan oleh sejumlah pihak terhadap dua kelompok pemuda yang bertikai sebelumnya.

Kapolsek Urban Bolaang Uki, Kompol Baharudin Samin mengatakan kalau proses mediasi tersebut telah bersepekat untuk mendamaikan dua kelompok. “Mediasi itu dihadiri langsung oleh dua kelompok yang bertikai dan disaksikan oleh saya bersama dengan Kapolsek Dumoga Barat Iptu Stenley Rambing, dihadiri oleh Camat Bolaang Uki Syukri Van Gobel, Kepala Dinas Perhubungan Bolsel Wahyudin Kadullah dan Wakil Ketua DPRD Bolsel yang juga warga Tolondadu, Fadly Toliabu,” ucap Baharudin,
Dikatakan Baharudin, dalam point perdamaian tersebut dicapai kata sepakat bahwa warga yang mewakili masyarakat Tolondadu II meminta pihak Desa Uuwan agar
menanggulangi kerusakan rumah dan biaya pengobatan warga yang sempat terluka. “Begitu juga dengan perwakilan Desa Uuwan yang meminta pihak Tolondadu II menanggulangi perbaikan kendaraan mobil yang rusak, serta menanggung biaya pengobatan kepada korban yang mengalami luka,” tambahnya
Diketahui, insiden salah paham tersebut trjadi saat sejumlah warga Desa Uuwan berkunjung ke lokasi wisata Pantai Modisi. Saat dalam perjalanan pulang, tepatnya di Desa Tolondadu II, diduga terjadi salah paham dengan warga setempat. Situasi sempat ricuh sesaat namun cepat terkendalikan. Salah paham ini tak sampai melebar menjadi tawuran karena tertangani dengan cepat oleh apatrat kepolisian dan pemerintah
desa masing-masing.
“Kesepakatan bersama ini dibuat berdasarkan kesadaran masing-masing, tanpa paksaan. Kedua belah pihak telah menyatakan akan menjamin keamanan dan kenyamanan di wilayah masing-masing,” tambah Kapolsek Dumoga Barat Iptu Stenley Rambing. (hamka taamole)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.