Pemkab Bolsel Gelar FGD Kajian Lingkungan Hidup Strategis

 

FGD KLHS penyusunan Revisi RPJMD Pemkab Bolsel

BERITATOTABUAN.COM, BOLSEL – Persoalan lingkungan hidup menjadi perhatian penting dari Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan. Ini bisa dibuktikan dengan digelarnya Focus Grup Discussion (FGD) tentang Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) yang digelar Pemkab Bolsel Senin (03/04/2017) kemarin di aula kantor Bupati Bolsel,

Asisten II Pemkab Bolsel Johan Van Gobel SPd yang mewakili Bupati Bolsel Herson Mayulu SIP, mengatakan kalau hasil dari KLHS itu akan segera dikonsultasikan oleh pihaknya lewat Bappelitbangda ke Pemprov Sulut, agar bisa dimasukkan dalam RPJMD Tahun 2016-2021. “Untuknya, saya mengajak agar seluruh SKPD terkait bisa bekerja sama dan bekerja keras guna mewujudkan hal ini,” ujar Johan.

Johan uga megatakan kalau Kabupaten Bolsel saat ini tengah melakukan proses revisi RPJMD, sebagaimana yang diatur dalam Permendagri nomor 54 tahun 2010, “Oleh karena itu hasil dari KLHS ini kami harap bisa diimplementasikan dengan baik, dalam perumusan rekmendasi,” tambahnya. (hamka taamole/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.