Bupati Sachrul Lantik 21 ASN di Lingkup Pemkab Boltim, Ini Nama Namanya

Bagikan Artikel Ini:

 

 

Bupati Sam Sachrul Mamonto saat melantik serta mengambil sumpah 21 ASN di lingkup Pemkab Boltim

BERITATOTABUAN.COM, BOLTIM – Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sam Sachrul Mamonto, S.Sos, M.Si, melantik dan mengambil sumpah 21 Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkup Pemkab Boltim, dalam jabatan tertentu, pada Selasa 22 Maret 2022 tadi malam, bertempat di lantai tiga kantor bupati.
Pada kesempatan itu, bupati menyampaikan bahwa guna mengoptimalkan kinerja organisasi birokrasi, perlu ada rotasi dan promosi jabatan. “Mutasi pejabat dalam pemerintahan merupakan hal yang biasa, dengan tujuan mengoptimalkan kinerja ASN di satuan kerja,” kata Bupati.
Meski demikian menurut Bupati, mutasi dan rotasi pejabat itu didasari dari hasil penilaian Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) dan kinerja dari ASN tersebut. Sebab, ASN yang memiliki kinerja yang baik pastinya akan mendapatkan reward. “Ketika ASN tersebut telah berkontribusi dengan kinerja yang baik, disertai kepribadian yang baik tentu akan menjadi pertimbangan untuk dipromosikan ke jabatan yang setingkat lebih tinggi,” ujarnya.

Berikut nama-nama ASN yang dilantik:

1. IDRUS PAPUTUNGAN, S.Pd. Camat Kotabunan
2. dr. MINARNI MANOPPO Direktur RSUD Kelas D. Pratama Ambang
3. MUSMULIADI GONIBALA, SE 4. Kepala Bidang Pengelolaan Pendapatan Daerah, Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah
4. IRWAN KIAY DEMAK, SH Kepala Bidang Ketahanan Ekonomi, Sosial Budaya dan Organisasi Kemasyarakatan, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik
5. MOZES RADYAN SASUANG, SE Kepala Bidang Penanganan Konflik dan Kewaspadaan Nasional, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik
6. RAMLAH MOKODOMPIS, SP Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan, Dinas Pertanian
7. ALIEF G. A. MODEONG, SE Kepala Bidang Prasarana dan Keselamatan, Dinas Perhubungan
8. DAHRI LENTANG, S.Pd Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan
9. SYUKUR MONOARFA, SKM. ME Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan, Dinas Kesehatan
10. JAMARI BAWIAS, ST Kepala Sub Bidang Pelaporan dan Dana Transfer pada Bidang Pengelolaan Pendapatan Daerah, Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah
11. YULIA D. PORAYOW, S.STP Kepala Sub Bagian Kinerja dan Reformasi Birokrasi pada Bagian Organisasi, Sekretariat Daerah
12. ORPA MARKUS, ST Kepala Sub Bagian Keuangan, Umum dan Kepegawaian pada Dinas Lingkungan Hidup
13. IDRIS PAPUTUNGAN, S.Pd Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban pada Kantor Camat Tutuyan
14. RIZAL DALI, S.Kep Kepala Sub Bagian Tata Usaha pada RSUD Kelas D. Pratama Ambang
15. FERAWATY MASSIE, S.ST Kepala Seksi Penunjang Medik pada RSUD Kelas D. Pratama Ambang
16. dr. ROYNALD MARAMIS Kepala Seksi Pelayanan Medik dan Keperawatan pada RSUD Kelas D. Pratama Ambang
17. FITRIADI SUPARDJI, SE Pelaksana Tugas Inspektur Pembantu Wilayah I
18. YULIANA POTABUGA, SIP Pelaksana Tugas Kepala Sub Bagian Keuangan pada Dinas Sosial
19. HASLINDA SUANGI Pelaksana Tugas Kepala Seksi Kesejahteraan Sosial dan Pemberdayaan Perempuan Kantor Camat Modayag
20. ALCE Y. TUWO Pelaksana Tugas Kepala Sub Bagian Keuangan, Umum dan Kepegawaian Kantor Camat Modayag
21. FACHRIANA LANDJAR, S.Kom Pelaksana Tugas Kepala Sub Bagian Keuangan, Umum dan Kepegawaian Kantor Camat Tutuyan

 

Reporter : Rifki Palengkahu

Editor : Rusmin Mamonto

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.