Dinkes Boltim Minta Warga Lingkar Tambang Waspada Konsumsi Makanan

Kepala Dinkes Boltim saat memberikan pemaparan terkait dampak kesehatan terhadap warga sekitar lingkar tambang1

BERITATOTABUAN.COM, BOLTIM – Dinas Kesehatan Kabupaten Bolaang Mongondow Timur Eko Marsidi SKM meminta warga yang ada di sekitar lokasi tambang untuk waspada dalam mengkonsumsi makanan dan minuman yang bersentuhan dengan air sungai.

Hal tersebut dikatakan Eko belum lama ini saat hadir sebagai pemateri dalam kegiatan seminar yang digelar oleh Arsitanal Gold Council (AGC) terkait lingkungan hidup, dengan mengangkat tema Menghadapi Tantangan Pertembangan Emas Kecil di Kabupaten Boltim. “Jangan mengkonsumsi ikan yang berasal dari sungai yang berdekatan dengan pertambangan, sebab bisa saja sudah mengandung merkuri yang bisa membahayakan kondisi tubuh manusia,” ucap Eko.

Eko menambahkan, prinsipnya Merkuri merupakan zat yang berdiri sendiri, dimana ketika zat tersebut bercambur dengan bahan lain, maka akan bisa membahayakan khususnya bagi manusia. “Kami di Puskesmas untuk alat kesehatan sudah tidak lagi memakai alat yang mengandung merkuri, dan telah diganti dengan alat digital,” tambahnya.

Masih kata Eko, merkuri sendiri banyak ditemukan di areal pertambangan, namun demikian dirinya mengatakan dalam beberapa gtahun terakhir ini belum ada korban yang dilaporkan terkait dengan dampak zat tersebut. (mg3/mon77)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.