BERITATOTABUAN.COM, BOLTIM –Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto S. Sos. M.Si menggelar peresmian Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD). Bertempat di Kantor Bupati Lantik 1. Kamis, Selasa, 6 September 2022.
BPD yang di Lantik meliput Kecamatan Modayag, Kecamatan Modayag Barat dan Kecamatan Mooat.
Pelantikan ini merupakan gelombang kedua untuk wilayah pegunungan yang sebelumnya Bupati telah melakukan peresmian anggota BPD gelombang pertama wilayah pesisir pada beberapa waktu lalu.
BPD yang di lantik ini berjumlah 122 dari 25 Desa yang ada di tiga kecamatan wilayah pegunungan.
Pantauan media ini, Bupati SSM melantik sekaligus memberikan materi tentang tugas dan fungsi BPD.
Turut hadir pada peresmian anggota BPD, yakni Sekretaris Daerah, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra, Asisten Pembangunan dan Perekonomian, Kepala Dinas PMD bersama OPD lainnya, Anggota DPRD, Wakapolres Boltim, Staf Khusus Bupati, para Camat, Sangadi.
Reporter : Rifki Palengkahu