BERITATOTABUAN.COM, BOLTIM – Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Boltim, akhirnya memperpanjang proses pendaftaran calon anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam), di tiga wilayah yakni Kecamatan Motongkat, Nuangan dan Modayag, guna bertugas pada Pemilu Legislatif dan Pilpres 2019 nanti. Hal ini menyusul minimnya calon pendaftar ditiga wilayah Kecamatan tersebut.
“Karena kurangnya pelamar di tiga kecamatan ini, maka Pokja penerimaan calon anggota Panwascam kembali membuka pendaftaran hingga tanggal 19 Oktober, namun hanya berlaku di tiga kecamatan ini,” ungkap Ketua Panwaslu Boltim, Hariyanto SE, kepada harian ini, Selasa (17/10) kemarin.
Hariyanto mengatakan jumlah pelamar di tiga kecamatan tersebut masing-masing Modayag hanya 5 pendaftar, Nuangan 8 pendaftar dan Kecamatan Motongkat 8 pendaftar. “Untuk kecamatan lain ada yang melebihi kuota pelamar. Ada pun jumlah pendaftar sesuai aturan minimal 9 orang per kecamatan, sehingga kita berharap pada perpanjangan waktu ini pendaftaran dapat mencapai atau melebihi kuota,” jelasnya.
Dirinya juga menambahkan, setelah proses pendaftaran akan dilanjutkan dengan tahapan seleksi verifikasi berkas pelamar. “Tahapannya saat ini sudah jalan, jadi sambil menunggu penambahan pelamar di tiga kecamatan, kita juga sudah melakukan verifikasi berkas,” tutup Hariyanto.(mg3/Mon77)