Tunjangan Kerja Daerah ASN BOLTIM BAKAL NAIK

 

Sehan Landjar SH

BERITATOTABUAN.COM, BOLTIM – Perhatian Bupati Bolmong Timur Sehan Landjar SH kepada kesejahteraan para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada di lingkup pemerintahannya, ternyata cukup besar. Betapa tidak, dalam waktu dekat, Tunjangan Kerja Daerah (TKD) para aparatur pemerintahan di daerah itu, diprediksikan bakal kembali mengalami kenaikan.

Ini tercermin dari pernyataan, Sekretaris Daerah Boltim Ir Muhamad Assagaf seraya membenarkan informasi tersebut. “Memang aka nada penambahan TKD bagi pegawai dengan nominal antara Rp250.000 sampai Rp500.000,” ujar Assagaf.

Menurut Assagaf, para guru yang ditugaskan di sejumlah daerah yang terpencil akan mendapatkan kenaikan TKD yang lebih tinggi. “Nominal TKD bagi para tenaga pendidik yang ada di daerah jauh dan terpencil bisa saja sampai Rp500.000,” tuturnya.

Meski demikian, Sekda menegaskan kalau kenaikan tersebut harus dibarengi dengan peningkatan disiplin ASN dalam menjalankan kerja-kerja sebagai aparatur pemerintah, dan juga pelayan masyarakat. “Kedisiplinan kerja, serta efektifitas pelayanan harus diperhatikan. Untuk kedisiplinan akan dinilai dari absensi para pegawai yang akan diterapkan dengan ketat,” tambahnya. (mg3/Mon77)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.