Lulusan STIE Widya Darma Diharapkan Ikut Berpartisipasi Dalam Pembangunan Kotamobagu

Asisten II Pemkot Kotamobagu saat memberikan selamat kepada salah satu wisudawan STIE Widya Darma Kotamobagu
Asisten II Pemkot Kotamobagu saat memberikan selamat kepada salah satu wisudawan STIE Widya Darma Kotamobagu

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Acara sidang senat terbuka dalam rangka pelepasan lulusan STIE Widya Darma Kotamobagu, ikut dihadiri oleh Asisten II Pemkot Kotamobagu Gunawan Damopolii yang mewakili Walikota.

Pada acara yang digelar di aula Sutan Raja Hotel Kotamobagu tersebut, Gunawan yang membacakan sambutan dari Walikota mengucapkan terima kasih atas paritispasi dari STIE Widya Darma Kotamobagu, yang telah ikut berpartisipasi dalam hal pendidikan di daerah. “Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pihak STIE Widya Darma yang telah membimbing para mahasiswa yang ada di Bolmong Raya khususnya Kotamobagu, sehingga bisa menyelesaikan studinya,” ucap Walikota,

Dalam kesempatan itu, Walikota juga mengingatkan, kalau proses pembelajaran para wisudawan bukan hanya berhenti sampai pada acara tersebut. “Kami pemerintah berharap agar lullusan STIE Widaya Darma Kotamobagu bisa ikut berpartisipasi dalam proses pembangunan di daerah, terlebih menghadapi era globalisasi saat ini,” tambahnya.

Dalam acara tersebut, Walikota yang diwakili oleh Asisten II ikut diberikan kehormatan untuk melepas secara simbolis para wisudawan dengan menggeser toga yang dipakai oleh para mahasiswa yang telah menyelesaikan studinya. Acara itu sendiri selain dihadiri oleh para wisudawan dan orang tua, turut disaksikan oleh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan juga perwakilan pejabat se Bolaang Mongondow Raya. (mg1/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.