BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Program pemerintah untuk bisa menciptakan kekebalan komunal terus dipacu, ini dibuktikan dengan ada lima titik vaksinasi Covid-19 yang dibuka oleh Dinkes Kotamobagu untuk Selasa 2 November 2021 hari ini.
Dimana, informasi ada lima titik vaksinasi Covid-19 tersebut didapatkan dari rilis yang dikeluarkan oleh Dinkes Kota Kotamobagu, terkait dengan pelaksanaan kegiatan gebyar vaksinasi di daerah mereka. Adapun titik-titik vaksinasi tersebut, tersebar di Kelurahan Mongkonai, Kelurahan Sinindian juga Kelurahan Genggulang. Selain itu ada juga di Desa Pontodon Timur Kecamatan Kotamobagu Utara, dan Desa Kopandakan I Kecamatan Kotamobagu Selatan.
Untuk mensukseskan pelaksanaan kegiatan tersebut, Dinkes Kotamobagu diketahui menurunkan tim dari sejumlah Puskesmas yang ada di sekitar. Dimana, untuk Kelurahan Mongkonai akan ditangani oleh tim dari Puskesmas Kelurahan Gogagoman, sementara untuk tim dari Puskesmas Kotobangon akan menangani pelaksanaan kegiatan di Kelurahan Sinindia, serta tim dari Puskesmas Bilalang akan menangani pelaksanana kegiatan di Kelurahan Genggulang.
Untuk gebyar vaksinasi di Desa Pontodon Timur Kecamatan Kotamobagu Utara, akan dilakukan oleh tim dari Puskesmas Upai, sementara untuk Desa Kopandakan Satu Kecamatan Kotamobagu Selatan akan ditangani oleh tim dari Puskesmas Motoboi Kecil.
Pelaksanana gevyar vaksinasi itu akan digulir mulai pukul 15.30 WITA sore ini, hingga selesai pelaksanaan pelayanan. Sebelumnya juga diketahui, kalau pada pagi hari tadi pukul 08.00 WITA, tim dari Dinkes Kotamobagu dan juga Rumah Sakit Umum Daerah atau RSUD telah melakukan kegiatan serupa di kantor Dinas Kesehatan dan juga SMP Negeri 4 Kotamobagu. (mg1)