BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Cafe Chotaffeeincoffee yang berada di Kelurahan Kotobangon, Kecamatan Kotamobagu Timur, dapat menarik perhatian pelanggan dengan menyediakan Kopi Single Original yang memiliki turunan rasa berbeda-beda.
Turunan rasa tersebut kata pemilik cafe Toto Octaviano Dendhana, bersumber dari kopi original yang kemudian diracik menjadi beberapa macam cita rasa. “Beberapa macam rasa ini dikemas menjadi Caramel machiato, Vanilla latte, Espresso, Capucino , Red velved dan selain itu ditambah dengan minuman Green tea dan Iced thai tea,” ujarnya, kepada beritatotabuan.com, Rabu (13/06/2018).
Cafe itu juga melayani dibuka mulai Pukul 20.00 wita sampai pukul 24.00 wita. Masih menurut dia, Cafe tersebut dibangun karena masih kurangny Cafe di Kotamobagu yang menyediakan Kopi masih biji kemudian digiling dan diracik lalu langsung diminum, sehingga Cafe itu didirikan mulai Januari 2018 ini.
“Kita mengolanya mulai masih biji original kemudian digiling dengan mesin dan diracik, nah hasilnya yang kita akan sajikan ke konsumen pengunjung di cafe ini. Harganya pun berbeda-beda, ada yang Rp 15 ribu dan ada jug Rp 20 ribu dalam satu tap atau segelas,” terangnya.
Ditanya soal keuntungan, dirinya mengatakan kalau hasil yang didapat bisa cukup memuaskannya. “Kalau keuntungan yang didapat ketika di jumlahkan totalnya mencapai Rp 4 juta dalam sebulan,” tuturnya (febri limbanon)