BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Upaya dan kerja keras Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara untuk melakukan loby anggaran ke pemerintah pusat, mulai membuahkan hasil. Hal ini terlihat dari dana yang akan digelontorkan oleh pemerintah pusat sebesar Rp7 miliar, guna mengelola Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah di daerah itu.
“Tujuh miliar itu akan diberikan dalam bentuk fisik, dan akan dipergunakan untuk pengelolaan TPA,” ujar Tatong, Rabu (08/04/2015) pagi tadi.
Dijelaskan Tatong, saat ini proses pengelolaan sampah di daerahnya, masih bertumpu pada pendekatan akhir, dimana sampah sebelumnya dikumpulkan lantas diangkut ke Tempat Pembuangan sementara (TPS), untuk kemudian diteruskan ke TPA.
“Kedepan akan diupayakan proses pengelolaan sampah akan dilakukan secara terpad. Ini layak dijadikan solusi pemecahan masalah sampah di daerah ini,” jelasnya.
Tatong berharap, kedepan dengan proses pengelolaan sampah terpadu, maka ini bisa berimbas positif bagi pemerintah dan masyarakat.
“Untuk mengantisipasi permasalahan sampah dan bahaya pencemaran lingkungan yang semakin parah dikemudian hari, perlu dikembangkan pengelolaan sampah dengan konsep 3R,” tambahnya. (jun)