BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Target Pemkot Kotamobagu untuk menjadikan daerah tersebut sebagai Kota Layak Anak rupanya tidak main-main. Kamis (09/02/2017) siang tadi, Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara lewat Asisten I Drs Nasrun Gilalom membukan kegiatan sosialiasi tentang pembentukan Forum Anak Kotamobagu, yang diinisiatif oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak dibawah komando Sitti Rafiqa Bora SE.
Dalam sambutannya, Nasrun yang mewakili Walikota mengatakan kalau kegiatan sosialisi pembentukan forum anak Kotamobagu terus merupakan langkah awal mereka, dalam menjadikan daerah itu sebagai Kota Layak Anak. “Ini merupakan kegiatan yang strategis. Sebab dengan kegiatan seperti ini akan lebih meningkatkan peran dan kesadaran kita akan perkembangan anak di Kotamobagu,” ucap Nasrun.
Dirinya mengatakan kalau pemerintah berharap pembentukan forum anak Kotamobagu tersebut akan dapat memberikan imbas positif terhadap masyarakat, terurtama para orang tua yang ada di Kotamobagu. “Kedepan kami berharap ada fasilitas yang dibuat khusus sebagai tempat penyaluran minat dan bakat anak, sebagai sebuah langkah pengembangan krestifitas mereka, sehingga mental anak-anak di daerah ini bisa dibentuk lebih awal, dalam menghadapi tantangan kedepan,” jelasnya. (mg1/jun)