Safa Sablon Digital Dibuka di Kotamobagu

 

Safa Sablon Digita
Safa Sablon Digita

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Geliat usaha sablon dengan menggunakan teknologi terkini, mulai dilirik di Kotamobagu, salah satunya dengan kemunculan Safa Sablon Digital yang beralamatkan di Jalan Amal Kelurahan Mogolaing Kecamatan Kotamobagu Barat.

Tempat sablon milik Frian Eyato ini, melayani sejumlah pekerjaan sablon seperti baju, dan juga kemeja. “Untuk designnya tergantung dari pemesan akan dibuat seperti apa, serta untuk proses pemesanannya juga kita melayani satuan maupun lusinan, dengan harga terjangkau,” ujar Frian.

Selain itu, Frian pun menambahkan kalau tempat sablon miliknya tersebut melayani pembuatan cutting sticker, dan juga ID Card bagi perusahaan. “Kita juga menyediakan pembuatan cap stempel, plat nomor kendaraan, dan juga papan nama,” tambahnya.

Awal dibukanya tempat sablon tersebut menurut Frian, dirinya melihat adanya peluang usaha untuk cetak sablon digital, dimana di Kotamobagu sendiri, menurutnya lokasi sablon digital masih terbilang sedikit. “Dari situ saya kemudian berinisiatif untuk membuka tempat sablon digital ini, dengan harapan bisa memenuhi kebutuhan masyarakat yang akan membuat cetakan kaos, kemeja maupun id card dan stempel dengan teknologi digital,” tuturnya. (jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.