Stok Pertanian Kotamobagu Cukup Jelang Nataru

 

Fenti Dilasanti Mifta

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU –Keberadaan stok kebutuhan pertanian di Kotamobagu, menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru kali ini, diungkapkan oleh Dinas Pertanian Kotamobagu, bisa mencukupi kebutuhan.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Pertanian Kota Kotamobagu Fenti Dilasanti Mifta kepada awak media belum lama ini. “Stok pertanian di Kotamobagu khususnya komoditas cabai, bawang merah dan tomat mencukupi untuk kebutuhan jelang hari raya Natal dan Tahun Baru,” ungkap Fenti.

Terkait dampak produksi pertanian Kotamobagu, yang mana ada beberapa petani yang mengalihkan penanaman mereka, ke tanaman nilam, menurut Fenti tidak terlalu berpengaruh, pada produksi pertanian di daerah mereka.  “Karena yang digunakan oleh masyarakat untuk menanam adalah lahan -lahan tidur,” tambahnya. (*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.