BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Kecamatan Kotamobagu Barat tahun ini menjadi wilayah yang akan memberangkatkan Jamaah Calon Haji (JCH) terbanyak se Kotamobagu. Ini terungkap dari penuturan Kepala Bagian Kesejahteraan Sosial (Kesos) Kotamobagu Adin Mantali SSos ke awak media, Selasa (08/08/2017).
“Dari data yang ada pada kami, jumlah Jamaah Calon Haji di Kecamatan Kotamobagu Barat sekitar 61 orang, disusul dengan Kecamatan Kotamobagu Timur sebanyak 25 orang,” ucap Adin.
Sementara itu, untuk Kecamatan Kotamobagu Selatan tercatat ada 18 orang yang akan menjalankan ibadah ke tanah suci tersebut, dimana hal ini ditambah dengan jumlah KCH Kecamatan Kotamobagu Utara yang berkisar 9 orang. “Selain itu ada 2 JCH yang mengikuti program haji plus, sehingga total jumlah JCH di tahun 1438 Hijriah ini sekitar 115 orang,” tambahya.
Adin pun berharap agar para JCH bisa terus menjaga kesehatan mereka dari Kotamobagu menuju tanah suci Makkah Al Mukarramah. “Ini penting, sebab ibadah haji merupakan proses ibadah yang membutuhkan kesehatan yang prima selama pelaksanaannya,” tutupnya. (mg1/jun)