Wah, Harga BBM Tembus 18 Ribu

 

Ilustrasi

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) di wilayah Bolaang Mongondow Raya (BMR) mengakibatkan mejelitnya harga BBM di wilayah tersebut. Bahkan, dari pantauan beritatotabuan.com, harga BBM hingga Sabtu (06/05/2017) siang ini tembus sampai menyentuh angka Rp18 ribu setiap liternya.
Hargavitu sendiri dijual di depot-depot kecil yang ada di warung-warung. “Mau bagaimana lagi. Bensin saat ini sangat langka. Kita saja butuh berjam jam untuk antri sampai bisa dapat bensin ini,” ujar salah satu pemilik depot di Kotamobagu.
Sementara itu Pemkot Kotamobagu, melalui Kepala Bagian Perekonomian Alfian Hasan ST, mengatakan kalau kelangkaan BBM di wilayah BMR diakibatkan oleh keterlambatan pengiriman BBM dari Kalimantan.
“Informasi dari Pertamina ada keterlambatan pengiriman dari kilang minyak di Kalimantan ke Biting, disebabkan oleh cuaca yang buruk,” ucap Alfian.
Namun demikian, Alfian memastikan kalau pasokan BBM akan kembali normal dalam waktu dekat.
“Sebentar sore dari informasi melalui pihak Pertamina juga akan masuk sekitar 25ribu Kilo Liter ke Bitung. Kemungkinan 1-2 hari kedepan pasokan BBM akan kembali normal di Kotamobagu,” tutupnya. (mg1/jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.