Wawali Nayodo Buka Seminar Arrum Haji Oleh Pegadaian Kotamobagu

Bagikan Artikel Ini:

 

Pegadaian Kotamobagu

Wawali Kotamobagu Nayodo Koerniawan saat memberikans ambutan dalam kegiatan seminar Arrum Haji oleh PT Pegadaian

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH, Kamis (21/11/2019) siang tadi, menghadiri serta membuka langsung kegiatan Seminar Arrum Haji yang diselenggarakan oleh PT Pegadaian Cabang Kotamobgu.

Dalam kegiatan yang digelar di Sutan Raja Hotel Kotamobagu tersebut, Nayodo memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan itu, yang menurutnya memberikan dampak positif, serta keringanan bagi ummat muslim yang ada di daerahnya, untuk menunaikan ibadah haji. “Prinsipnya pemerinta mendukung kegiatan seminar arum haji ini, sebagai lagkah PT Pegadaian selaku BUMN untuk membantu masyarakat guna menunaikan keinginan untuk berbadah haji ke tanah suci,” ucap Nayodo.

Nayodo pun dalam kesempatan itu, berpesan kepada seluruh peserta yang hadir, agar bisa mengiukuti seluruh proses sosialisasi pada kegiatan itu dengan sebaik-baiknya. “Sehingga apa yang disampaikan akan dipahami dengan baik, serta bisa disampaikan juga kepada mereka yang belum berkesempatan hadir hari ini,” tambahnya.

Nayodo berharap, program PT Pegadaian tersebut akan meningkatkan jumlah warga Kotamobagu yang akan berhaji kedepan. “Kami berharap lewat kegiatan ini akan banyak warga Kotamobagu yang mengikuti program ini, untuk menyempurnakan rukun islam menuju ke tanah suci Makkah, dalam ragka menunaikan ibadah haji,” tuturnya. (jun)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.