BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU -Wakil Wali Kota Kotamobagu, Rendy Virgiawan Mangkat., S.H., M.H membuka pelaksanaan Kegiatan Seleksi Calon Anggota Paskibraka Tingkat Kota Kotamobagu Tahun 2025, Senin 14 April 2025, di aula Kantor Dinas Pendidikan Kota Kotamobagu
“Seleksi Calon anggota Paskibraka Tingkat Kota Kotamobagu Tahun 2025 yang akan dimulai pagi hari ini, merupakan sebuah tahapan penilaian yang sangat ketat. Peserta yang nantinya terpilih, bukan saja memiliki keistimewaan sebagai anggota Paskibraka, namun juga diharapkan akan mampu menjadi teladan bagi sesama pelajar, maupun teladan di tengah – tengah Masyarakat,” ucap Wawali RVM dalam sambutannya.
“Saya juga menghimbau kepada seluruh peserta seleksi Paskibraka Tingkat Kota Kotamobagu Tahun 2025 ini,untuk mengikuti tahapan seleksi ini dengan penuh disiplin, serta selalu menjaga kesehatan selama pelaksanaan seleksi ini. Hal ini perlu saya ingatkan, karena selain wajib memiliki Integritas kepribadian yang baik, mental yang kokoh, semangat pantang menyerah, serta jiwa nasionalisme, untuk menjadi seorang anggota Paskibraka, juga harus sehat jasmani dan Rohani,” tambahnya.
“Sekali lagi, saya menghimbau kepada seluruh peserta untuk mengikuti pelaksanaan tahapan seleksi ini dengan sebaik – baiknya serta penuh tanggung jawab. Tunjukkanlah seluruh kemampuan serta potensi yang adik – adik miliki pada pelaksanaan kegiatan seleksi ini, sehingga Insya Allah, Adik – adik ku, akan memperoleh hasil yang maksimal, sebagaimana menjadi harapan kita semua,” tegasnya.
Turut hadir Sekretaris Daerah Kota Kotamobagu, Sofyan Mokoginta., S.H., M.E., para Asisten, para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu, para pelatih Paskibraka, serta para Siswa – Siswi peserta seleksi Calon Anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tingkat Kota Kotamobagu Tahun 2025. (*)