BKN Minta Klarifikasi Hasil Rolling Pejabat di Boltim

Muhammad Assagaf
Muhammad Assagaf

BERITATOTABUAN.COM, BOLTIM – Pelaksanaan rolling jabatan eselon III dan IV oleh Pemkab Boltim beberapa waktu lalu, menarik perhatian dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Ini terungkap dari pernyataan langsung Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Boltim, Ir Muhammad Assagaf saat bersua dengan beritatotabuan.com, Kamis (22/10/2015) kemarin, seraya menyatakan kalau pihaknya telah diminta oleh BKN untuk melakukan klarifikasi.

“Ada surat undangan dari BKN, yang isinya kami diminta hadir untuk melakukan klarifikasi dan memasukan nama-nama hasil roling beberapa waktu lalu,” ungkap Assagaf.

Dikatakan Assagaf, surat tersebut ditujukan kepada Badan Kepegawaian Diklat Daerah (BKDD).

“Surat itu ditujukan ke BKDD, karena saya yang melantik para pejabat maka saya juga akan hadir,” tuturnya.

Ia juga menambahkan, apabila dalam pelaksanaan roling ada keganjalan yang ditemukan, maka bisa saja ada perubahan.

“Kalau hasil klarifikasi, memang ada temuan, bisa saja hasil roling di batalkan atau dilaksanakan kembali,” tutupnya. (sandy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.