Demokrat Usung Pasangan CEP-Sehan di Pilgub Sulut

Bagikan Artikel Ini:
Pasangan CEP-Sehan

Pasangan CEP-Sehan

BERITATOTABUAN.COM, SULUT– Arah politik Partai Demokrat dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara akhirnya mulai nampak. Ini menyusul pernyataan bakal calon Wakil Gubernur Sulawesi Utara Sehan Landjar SH, yang menyebut kalau Surat Keputusan (SK) Partai Demokrat telah dikantongi bakal pasangan calon Cheistina Eugenia Paruntu-Sehan Salim Landjar (CEP-Sehan).
“SKnya diberikan langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat Bapak Agus Harimurti Yudhoyono, Senin hari ini, bersamaan juga dengan SK untuk Pilkada Boltim,” demikian dikatakan Sehan, sebagaimana dikutip dari manadopost.id, Senin (31/08/2020).
Selain SK Partai Demokrat, Sehan juga menambahkan kalau pasangan CEP-Sehan juga sudah mengantongi SK dari Partai Golkar juga Partai Amanat Nasional (PAN). “Sejauh ini arah koalisi untuk tiga partai telah terbangun, dan kami tinggal menunggu pendaftaran di KPU nanti,” tambahnya.
Sehan berharap, proses pendaftaran di KPU nanti bisa berjalan dengan lancar. “Insya Allah pendaftaran nanti di KPU bisa berjalan lancar. Prinsipnya kita sudah siap mendaftarkan diri sebagai Pasangan Cagub dan Cawagub di KPU nanti,” tuturnya.
Diketahui sebelumnya, Partai Demokrat sendiri rupanya telah mematenkan posisi untuk menjadi koalisi dari Partai Golkar maupun PAN. Pasalnya, di Pilkada Minahasa Selatan sendiri, partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono itu telah memutuskan untuk ikut dalam koaliasi Partai Golkar dengan mengusung pasangan Michele Paruntu dan Ventje Tuela. Pun begitu dengan Pilkada di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, partai berlambang Mercy yang pernah menjadi partai penguasa selama 10 tahun itu, terinformasi ikut berkoalisi bersama PAN dan juga Partai Golkar dengan mengusung pasangan Amalia Landjar-Uyun Pangalima sebagai Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Bolmong Timur. (mpid/fri)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.