Heboh, Awan Berbentuk Wajah Manusia di Kotamobagu

foto awan berbentuk manusia yang di posting ke media sosial facebook ini, menyedot perhatian.
foto awan berbentuk manusia yang di posting ke media sosial facebook ini, menyedot perhatian.

Kotamobagu, BT – Warga Kotamobagu, Jumat (12/12/2014) kemarin, tiba-tiba tersedot perhatiannya, ke sebuah gambar yang di posting di media social facebook. Betapa tidak, dalam gambar tersebut, terlihat awan berbentuk wajah manusia.

Dalam postingan itu, Safrin Taha menulis kalau gambar tersebut berhasil diabadikan olehnya, sekitar pukul 09.30 Wita, Jumat kemarin.

“Awan berbentuk wajah manusia di atas Masjid Al-Ikhwan yg sedang di renovasi,” begitu tulis Safrin untuk gambar itu.

Pelak saja, hal itu lantas langsung menimbulkan komentar.

Akun dengan nama Igo Prasetio Mokodompit menulis rasa kekagumannya atas salah satu fenomena alam itu.

“Masya Allah dimana itu ustad,” tulis Iqo dalam komentarnya

Tidak hanya Iqo, akun facebook dengan nama Meystaandryani Mokodongan Tayabu pun memberikan komentar yang hamper serupa.

“Subbhanallah Allahu Akbar,sungguh besar kuasa Allah SWT,’ tulis akun dengan foto wanita berjilbab itu.

Safrin sendiri saat ditanya kapan dan dimana gambar ini diambil mengatakan, kalau foto tersebut diambil dari Kelurahan Gogagoman Kecamatan Kotamobagu Barat.

“Di Gogagoman, Masjid Al-ikhwan, tadi pagi sekitar jam 09.30 wita,” ujar Safrin. (jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.