Ingin Lebih Mudah dan Cepat Daftar Online CPNS?, Datang ke Diskominfo Kotamobagu

 

Walikota saat meninjau ruang data center Kotamobagu

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Para pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang kesulitan dalam mendapatkan akses jaringan internet, guna melakukan pendaftaran online CPNS di situs yang telah disediakan oleh BKN, bisa mendatangi Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kota Kotamobagu.

Nantinya, para pelamar CPNS tersebut akan diberikan fasilitas gratis berua wifi dan juga laptop, guna memberikan kemudahan bagi mereka, untuk melakukan pendaftaran CPNS tahun 2019 ini. Hal tersebut dikatakan oleh Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), Diskominfo Kota Kotamobagu Syarif Tongkukut kepada sejumlah awak media, Kamis (14/11/2019) pagi tadi. “Nanti para pelamar juga akan diberikan petunjuk cara pendaftaran secara online tersebut oleh tim data center kami,” ujar Syarif.

Untuk jaringan internet sendiri, Syarif mengatakan pihaknya bahkan menyediakan kecepatan internet di instansi tersebut sampai 50Mbps, dengan tujuan proses pendaftaran bisa dilakukan dengan lancar, tanpa ada kendala jaringan. “Ini merupakan salah satu kebijakan Pemerintah Kota Kotamobagu, serta menjadi perhatian juga dari Ibu Walikota dan Bapak Wakil Walikota, agar bisa memudahkan masyarakat mendaftar secara lancar dalam proses seleksi CPNS tahun ini,” tambahnya. (jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.