James Sumendap Duetkan Tokoh Mahasiswa Pimpin PA GMNI Manado

 

Tokoh Mahasiswa Pimpin PA GMNI ManadoBERITATOTABUAN.COM, SULUT – Ketua DPD Persatuan Alumni (PA) GMNI Sulawesi Utara James Sumendap SH, menduetkan dua tokoh mahasiswa di masa mereka, yakni Andre Mongdong dan Fanly Solang untuk memimpin PA GMNI Kota Manado sebagai Ketua dan Sekretaris periode tahun 2021-2025.

James mengatakan, kalau duet mantan tokoh mahasiswa tersebut, dinilai olehnya merupakan hal yang tepat untuk megelola dan meimpin PA GMNI Kota Manado. “Kita tahu  kalau Manado ada Ibu Kota Provinsi Sulawesi Utara, yang membutuhkan karakter yag kuat untuk bisa mengelola suatu organisasi maupun perkumpulan di daerah itu. Makanya, duet antara Andre Mongdong dan Fanly Solang ini cukup tepat. Andre adalah mantan aktifis reformasi di tahun 1998 dan FAnly sendiri merupakan tokh mahasiswa di Unsrat,” ucap James, Sabtu (03/04/2021).

James menambahkan, kultru Kota Manado yang sangat heterogen, dibutuhkan karakter kepemimpinan yang kuat namun lentur dan bisa melakukan komunikasi lintas sektoral, untuk bisa membangun organisasi. “Jumlah penduduk Kota Manado yang sekira 500 ribuan jiwa, dengan berbagai kultur, ras, agama juga suku, menjadikan Kota Manado sangat heterogen sehingga dibutuhkan figure yang tepat memimpin PA GMNI di Kota Manado,” tuturnya.

Duet Andre Mongdong – Fanly Solang ini diharapkan bisa mendorong alumni GMNI yang ada di Kota Manado, bisa lebih maju, dan berjuang untuk menghidupkan organisasi serta ikut berkontribusi terhadap pembangunan Kota Manado kedepan. “Jaman sat ini bergerak begitu cepat dengan revolusi industry serta sector digital yang mau tidak mau telah merubah tatanan social kemasyarakatan, sehingga butuh sebuah transformasi diri, serta kolaorasi yang tepat dan juga cepat untuk bisa memenangkan jaman,” paparnya.

Diketahui sebelumnya, PA GMNI Sulawesi Utara telah menggelar Konferensi Cabang (KOnfercab) PA GMNI Kabupaten dan Kota di Rimba Lamet Minahasa Tenggara pada Kamis (01/04/2021), dan diikuti oleh 5 Kabupaten dan Kota, yakn Kabupaten Minahasa Tenggara, Minahasa Selatan, Minahasa, Kota Tomohn juga Kota Manado. (mg1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.